THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Rabu, 09 September 2009

Pembangunan Jembatan Selat Sunda Dipercepat



PEMBANGUNAN JEMBATAN SELAT SUNDA DIPERCEPAT
Headline News / Umum / Kamis, 13 Agustus 2009 21:15 WIB

Jembatan Selat Sunda

Metrotvnews.com, Jakarta: Pemerintah Provinsi Banten dan Provinsi Lampung berencana mempercepat pembangunan jembatan Selat Sunda. Jembatan ini menghubungkan Pulau Jawa dan Pulau Sumatera. Kamis (13/8) malam, Arthagraha Network akan menyerahkan konsep bangunan jembatan kepada pemerintah.


Sebelumnya, PT Bangun Sejahtera Mulia dari Arthagraha Netrwork sudah melakukan nota perjanjian dengan Pemprov Banten dan Lampung. Nota perjanjian ditujukan untuk membuat prastudi kelayakan untuk mewujudkan proyek pembangunan Jembatan Selat Sunda.

Jembatan ini akan membentang sepanjang 29 Kilometer dari pantai Anyer, Banten, ke Pantai Bakaheuni Lampung, Bandar Lampung. Jembatan ini akan terdiri dari lima seksi. Dua seksi di antaranya adalah jembatan gantung ultrapanjang, dengan bentang utama masing-masing 2.200 Meter. Tiga seksi lainnya, masing-masing terdiri dari rangkaian jembatan kantilever seimbang dengan bentang tipikal 200 meter.

Tinggi dari pilon jembatan gantung ultrapanjang sekitar 310 meter di atas permukaan air rata-rata. Rangkaian jembatan ini terbuat dari baja bermutu tinggi. Sementara ruang bebas vertikal di tengah bentang jembatan ultrapanjang berkisar 81 Meter. Jadi, kapal-kapal besar tak menemui hambatan.

Jembatan gantung ultrapanjang disarankan menggunakan teknologi Pilon. Teknologi Pilon dinilai sangat fleksibel, ringan, dan aerodinamis. Perkiraan dari hasil prastudi kelayakan, biaya konstruksi akan memakan dana sebesar US$ 9,5-10,4 miliar.


0 komentar: